Man-Feri Ajak Sukseskan Festival Rimpu Mantika 2025, Berbudaya Tanpa Buang Sampah Sembarang

Kota Bima,Dimensi.-Festival Rimpu Mantika 2025 bukan hanya ajang perayaan budaya, tetapi juga cerminan siapa kita sebagai masyarakat yang mencintai kotanya. 

Ribuan pasang mata akan menyaksikan keelokan Rimpunya Bima, kemeriahan pawai, serta semangat pelestarian tradisi. Namun, ada satu hal yang tidak boleh luput dari perhatian kita: menjaga kebersihan lingkungan.

Menjelang pelaksanaan festival pada 24–26 April 2025, Wali Kota Bima mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk turut andil dalam menjaga kebersihan selama kegiatan berlangsung. 

Melalui surat resmi, Wali Kota Bima mengimbau agar tidak ada sampah berserakan di Lapangan Serasuba dan sepanjang rute Pawai Rimpu. Ini adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya petugas kebersihan.

Khusus untuk peserta pawai pada 26 April, mari bawa kantong sampah pribadi. Kumpulkan dan simpan sampah dengan tertib, lalu letakkan di pinggir jalan agar mudah diangkut oleh petugas. Langkah kecil ini menunjukkan bahwa kita tidak hanya menjaga warisan budaya, tetapi juga merawat bumi tempat budaya itu tumbuh.

Kebersihan adalah bagian dari wajah kota kita. Kota yang bersih mencerminkan masyarakat yang peduli, disiplin, dan beradab. Festival ini adalah momentum untuk menunjukkan bahwa masyarakat Bima mampu menjadi tuan rumah yang ramah, bijak, dan bertanggung jawab.

"Mari sukseskan Festival Rimpu Mantika 2025 bukan hanya dengan semarak budaya, tetapi juga dengan kesadaran ekologis. Karena mencintai budaya berarti juga mencintai lingkungan di mana budaya itu hidup. Kita bisa mulai dari hal sederhana: jangan tinggalkan sampah, tinggalkan kesan baik,"Ajak Aji Man.(RED)

0 Komentar

Posting Komentar