Polres Bima Kota Kerahkan 152 Personel Gabungan Amankan Pengundian Nomor Urut Paslon Pilkada - DIMENSI

Breaking

23 September 2024

Polres Bima Kota Kerahkan 152 Personel Gabungan Amankan Pengundian Nomor Urut Paslon Pilkada



Kota Bima,Dimensi.-
Polres Bima Kota mengerahkan sebanyak 152 personel gabungan untuk mengamankan jalannya pengundian nomor urut pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima dalam Pemilukada Kota Bima 2024.


 Acara ini berlangsung di Paruga Nae Convention Hall, Kota Bima, pada Senin, 23 September 2024.


Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata menyampaikan bahwa pengamanan acara penetapan nomor urut ini melibatkan personel dari Polres Bima Kota, Kodim 1608/Bima, Brimob, dan sejumlah instansi terkait.


"Dalam rangka pengamanan penetapan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima di Paruga Nae Convention Hall, kami mengerahkan 152 personel gabungan," ujar Kapolres Yudha.


Ia menambahkan bahwa penjagaan akan difokuskan pada akses masuk dan area luar gedung selama pengundian berlangsung.


 "Penjagaan kami fokuskan di jalur yang dilalui para calon, serta area dalam dan luar Paruga Nae Convention Hall selama proses pengundian nomor," jelasnya.


Mengenai pengalihan arus lalu lintas di sekitar Paruga Nae Convention Hall, Kapolres Yudha menyatakan bahwa hal tersebut bersifat situasional.


 "Jika nanti massa pendukung paslon cukup banyak dan eskalasi meningkat, maka akan diberlakukan rekayasa lalu lintas sesuai perkembangan di lapangan," kata Kapolres.


Selain itu, Kapolres Yudha juga mengimbau masyarakat pengguna jalan agar menghindari kawasan Jalan Soekarno-Hatta yang menjadi lokasi pengundian nomor urut, dan menyarankan untuk menggunakan jalur alternatif guna menghindari kemacetan.


Kapolres menegaskan kepada seluruh personel yang bertugas untuk tetap bersikap humanis dan melayani masyarakat dengan santun.


 "Kami berharap semua personel bisa menjalankan tugas dengan baik, tetap mengedepankan pendekatan yang humanis dan melayani warga dengan penuh hormat," tutupnya.(RED)

Tidak ada komentar:

Halaman